Minggu, 21 Agustus 2022

Lomba Kekompakan Warnai HUT NKRI Ke 77 Tahun di Kegiatan Pengwil Jabar INI

Grosse, Bandung - Pengurus Wilayah (Pengwil) Jawa Barat (Jabar) Ikatan Notaris Indonesia (INI) gelar perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) ke 77 Tahun di kawasan Bandung, Jawa Barat, pada hari Sabtu, 20 Agustus 2022. Kegiatan tersebut meskipun dilaksanakan dengan kesederhanaan, namun memberikan nuansa yang tak dapat dilupakan oleh para peserta. Pasalnya, kegiatan tersebut diawali dengan upacara dan ditutup dengan pembagian hadiah bagi para pemenang lomba kekompakan yang mewarnai perayaan HUT NKRI ke 77 tahun. Terlebih lagi, pesertanya tidak hanya diikuti oleh anggota dari Pengurus Daerah (Pengda) INI yang ada di Jabar saja, melainkan juga diikuti oleh perwakilan dari Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Azasi Manusia (Kemenkumham) Jabar.

Upacara Perayaan HUT NKRI Ke 77 Tahun dihadiri oleh para anggota INI dari daerah-daerah yang ada di wilayah Jawa Barat dan beberapa tamu undangan, diantaranya perwakilan dari Kanwil Kumham Jawa Barat, Bandung, Sabtu 20 Agustus 2022

Para peserta upacara terlihat sangat antusias dan hikmat dalam mengikuti upacara perayaan HUT NKRI ke 77 tahun yang diselenggarakan oleh Pengurus Wilayah (Pengwil) Jabar INI, begitu juga dengan para tamu undangan yang hadir pada kegiatan tersebut, bahkan sejak awal hingga akhir para peserta penuh semangat mengikuti jalannya upacara. Prosesi upacara tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Pengwil Jabar INI, DR. H. Irfan Ardiansyah, SH, SpN, LLM selaku inspektur upacara, dan dikomandoi oleh Taufik Haris Munandar, SH, MKn, selaku komandan upacara.

Berdasarkan pengamatan Majalah Grosse Digital (MGD)/GrosseTV sejak awal hingga akhir, kegiatan tersebut berlangsung dengan lancar dan terbilang sukses, selain peserta yang hadir mencapai sekitar 250 peserta dan juga terlihat dari antusias para peserta dalam mengikuti semua perlombaan yang diselenggarakan oleh panitia. Menariknya, perlombaan yang digelar tersebut membutuhkan kekompakan dan kebersamaan untuk memenangkannya, seperti sepak bola sarung, tarik tambang, bakiak, oper tepung dan lain sebagainya.







"Disini tidak mencari siapa yang menang dan siapa yang kalah, tapi untuk menumbuhkan rasa kebersamaan, kekompakan dan kekeluargaan, serta keguyuban di Jawa Barat. Selain itu, kan sudah lama juga kita tidak berkumpul bersama dalam satu event atau kegiatan, nah disinilah kita tumpahkan rasa kerinduan itu dalam kebersamaan," tukas salah satu peserta yang hadir pada kegaiatan Pengwil Jabar INI tersebut sambil menyampaikan nama-nama anggota di Pengda-nya yang akan ikut perlombaan.

Hadir pada acara upacara perayaan HUT NKRI ke 77 tahun, diantaranya; Ahmad Kapi Sutisna, SH, MH, Kepala Bidang Pelayanan Hukum Kanwil Kemenkumham Jawa Barat. Jalannya upacara dikomandoi oleh Taufik Haris Munandar, SH, MKn, dengan mempersiapkan barisan para peserta upacara, sebelum inspektur upacara, DR. H. Irfan Ardiansyah, SH, SpN, LLM menaiki mimbar upacara. Setelah barisan disiapkan, komandan upacara melaporkan kepada inspektur upacara, kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne INI yang dipandu oleh Devi Elora, SH, MKn selaku dirigen, dan diteruskan dengan pembacaan naskah proklamasi oleh Hendri Zamora, SH, SpN, MH.








Upacara dilanjutkan dengan penyampaian pesan-pesan dari inspektur upacara dan diteruskan dengan mengheningkan cipta untuk mengenang jasa-jasa para pahlawan dan juga para Notaris yang telah mendahului (meninggal dunia) dipimpin langsung oleh inspektur upacara, kemudian diteruskan dengan pembacaan do'a dan komandan upacara melaporkan bahwa upacara telah selesai dilaksanakan, lalu memberikan penghormatan kepada inspektur upacara sebelum membubarkan barisan (peserta upacara).

Namun sebelum peserta upacara dibubarkan, acara dilanjutkan dengan penyampaian laporan dari Ketua Panitia Pelaksana, Luly Ikodianty, SH, SpN, didampingi oleh Nina Migiandany, SH, SpN, dan Ani Nuryani, SH, SpN. Sebagai penghujung pelaksanaan upacara perayaan HUT NKRI ke 77 dengan pemotongan kue oleh Ketua Pengwil Jabar INI, DR. H. Irfan Ardiansyah, SH, SpN, LLM, didampingi oleh Ahmad Kapi Sutisna, SH, MH. Ana Wismayanti, SH, SpN. Ichda Adieba, SH, SpN, dan werda Notaris yang tidak dapat disebutkan satu persatu.








Lomba Kekompakan Warnai HUT NKRI Ke 77 Tahun

Usai melangsungkan upacara perayaan HUT NKRI ke 77 tahun, panitia pelaksana menggelar beragam perlombaan, dimana peserta yang ikut tersebut bukan hanya dari anggota INI di Pengda-Pengda yang ada di wilayah Jawa Barat saja, melainkan juga diikuti oleh perwakilan dari Kanwil Kemenkumham Jawa Barat. Menariknya, lomba yang diperlombakan tersebut bukan hanya lomba perorangan, seperti lomba makan kerupuk dan lomba balap karung, akan tetapi diperlombakan juga lomba yang dibutuhkan kekompakan dan kebersamaan, seperti lomba sepak bola sarungan, lomba oper tepung, lomba bakiak, lomba memasukan paku ke botol dan lomba tarik tambang.

Perlombaan demi perlombaan diikuti oleh para peserta dengan penuh semangat dan antusias, bahkan pada saat lomba makan kerupuk dan lomba bakiak serta tarik tambang, Ketua Pengwil Jabar INI, DR. H. Irfan Ardiansyah, SH, SpN, LLM turut menjadi peserta lomba. Berdasarkan pengamatan MGD/GrosseTV, perlombaan berlangsung dengan meriah dan penuh dengan canda dan tawa, hal tersebut dikarenakan para peserta tak memikirkan menang atau kalah, melainkan mereka menumpahkan kebahagiaan dalam merayakan HUT NKRI ke 77 tahun. Bahkan sejak pagi hingga menjelang sore, para peserta yang hadir tetap bertahan hingga dipenghujung kegiatan. Semoga apa yang diselenggarakan Pengwil Jabar INI dapat terus diadakan, sehingga kebersamaan, kekompakan, kekeluargaan dan keguyuban dapat terus tumbuh, khususnya di wilayah Jawa Barat.







Salam kompak dan sukses selalu dari MGD dan GrosseTV.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar